Posts

KOLABORASI

Image
(2) Maka datanglah orang-orang berkerumun sehingga tidak ada lagi tempat, bahkan di muka pintupun tidak. Sementara Ia memberitakan firman kepada mereka, (3) ada orang-orang datang membawa kepada-Nya seorang lumpuh, digotong oleh empat orang.  (Markus 2:2-3) Merurut   Cambridge Dictionary kata kolaborasi berarti situasi dimana dua orang atau lebih yang bekerja bersama untuk menciptakan atau mencapai hal yang sama. Dari kisah dalam Markus 2:1-12 yang mungkin seringkali kita baca, terlepas dari bagaimana mujizat Yesus menyembuhkan orang yang lumpuh dan menimbulkan kontroversi bagi beberapa ahli Taurat yang sedang berada di tepat itu. Ada satu bagian dari kisah ini yang sangat menarik untuk kita pelajari sebagai salah satu bentuk kolaborasi dari keempat orang yang   menggotong orang   lumpuh untuk datang kepada Yesus. Mereka berkolaborasi dengan satu tujuan yang sama yaitu kesembuhan dialami oleh orang lumpuh tersebut. Ketika mereka berkolaborasi, tantangan kerumunan orang banyak tidak

BERTANYA KEPADA TUHAN

Image
  (19) bertanyalah Daud kepada TUHAN: "Apakah aku harus maju melawan orang Filistin itu? Akan Kauserahkankah mereka ke dalam tanganku?" TUHAN menjawab Daud: "Majulah, sebab Aku pasti akan menyerahkan orang Filistin itu ke dalam tanganmu."  (2 Samuel 5:19) Salah satu strategi yang digunakan Daud untuk memenangkan sebuah peperangan adalah dengan bertanya kepada Tuhan. Keyakinannya yang teguh bahwa pertolongan dan bimbingan Allah merupakan hal yang mutlak diperlukan untuk berhasil memenangkan sebuah peperangan (2 Samuel 5:19 & 2 Samuel 5:23). Demikian pula dengan kehidupan kita, agar kita dapat memenuhi maksud dan rencana Allah kita harus senantiasa bertanya kepada Tuhan dan mencari bimbinganNya melalui doa dan pimpinan Roh Kudus yang tinggal di dalam kita. Kata bertanya dalam 2 Samuel 5:19 ini berasal dari bahasa Ibrani sha’al   yang berarti bertanya dengan sangat, meminta informasi, meminta petunjuk atau berkonsultasi. Dan terbukti ketika Daud mengandalkan Tu

LIBATKAN TUHAN DALAM STRATEGI DAN PERENCANAAN

Image
  14  Lalu orang-orang Israel mengambil bekal orang-orang itu, tetapi tidak meminta keputusan TUHAN. (YOSUA 9:14) Dalam kehidupan ini kita memerlukan strategi untuk melahirkan para pemimpin yang baru. Salah satu pengertian strategi dalam KBBI adalah rencana yang cermat mengenai kegiatan untuk mencapai sasaran khusus. Tentunya sasaran yang ingin kita capai adalah lahir pemimpin-pemimpin baru dalam kehidupan kita. Ketika menyusun sebuah strategi, setiap kita harus cermat dan mempertimbangkan Tuhan dan kehendakNya. Tidak dapat dipungkiri bahwa seringkali kita ceroboh menilai sesuatu berdasarkan penampilan secara fisik, tetapi Tuhan melihat jauh sampai kedalaman hati. Oleh sebab itu di dalam mengambil setiap keputusan kita harus mencari kehendak Tuhan dan berdoa memohon hikmat serta bimbinganNya. Yosua dan para pemimpin Israel pernah gagal dalam hal ini ketika orang-orang Gibeon menipunya dengan berpura-pura sebagai orang yang datang dari negeri yang sangat jauh. Mereka mengelabui Yosua de

7 KARUNIA MOTIVASI - Belas Kasihan

Image
 Karunia Belas Kasihan berfungsi sebagai Hati (2 Tes 3:5). Orang yang memiliki karunia ini dikendalikan lebih banyak oleh hatinya daripada pikirannya. Mereka menunjukkan sifat Allah dengan menyatakan kebaikan, perhatian, dan kemurahan hati kepada sesamanya. Orang yang memiiki karunia belas kasihan selalu menunjukkan belas kasihannya dengan penuh sukacita dan semangat yang tulus. Tokoh-tokoh karunia belas kasihan di Alkitab adalah : - Orang samaria yang baik hati (Luk 10:30-35). - Yusuf ayah Yesus (Mat 1:16-24; 2:13). - Yeremia (Dijuluki “nabi yang menangis ) Kitab Yeremia. Ciri-ciri orang yang berkarunia belas kasihan : 1. Memiliki kemampuan yang besar untuk menyatakan kasih. 2. Selalu mencari hal yang baik pada diri seseorang. 3. Peka terhadap keadaan rohani dan perasaan orang lain. 4. Merasa tertarik dan seolah-olah mengerti orang lain yang terluka dan susah. 5. Mengambil tindakan untuk menyembuhkan luka batin dan melepaskan beban orang lain. 6. Lebih mempedulikan luka batin daripada

7 KARUNIA MOTIVASI - Karunia Memimpin

Image
Karunia Memimpin berfungsi sebagai Bahu (Yesaya 9:5). Para pemimpin adalah orang yang memikul tanggung jawab kepemimpinan di atas bahunya. Orang dengan karunia memimpin disebut juga administrator (pemimpin). Tokoh-tokoh Pemimpin (administrator) di Alkitab adalah : - Yusuf (Kej 37-50) - Nehemia (Neh 1-7) - Debora (Hakim-hakim 4&5) - Daud (1 Sam 16-31) Ciri-ciri Pemimpin (Administrator) : 1. Memiliki kemampuan untuk melihat secara keseluruhan apa yang harus dikerjakan dan diapun mampu mengerjakan dengan cara-cara yang mudah, cepat dan tepat. 2. Sangat bersemangat dalam mengatur segala sesuatu yang menjadi tanggung jawabnya dan memberi semangat kepada orang-orang untuk melaksanakan pekerjaan Tuhan dengan senang hati. 3. Dapat menjelaskan ide/pemikirannya kepada orang lain secara gamblang, dengan menggunakan gambar, alat peraga, diagram, dsb. 4. Senang dipimpin supaya bisa memiliki kemampuan untuk memimpin. 5. Tidak berusaha mengambil tanggung jawab suatu kepemimpinan bila tidak didele

7 KARUNIA MOTIVASI - Karunia Memberi

Image
Karunia Memberi berfungsi sebagai Lengan (Kel 17:8-16). Para pemberi adalah orang yang merupakan dukungan kuat bagi mereka yang berperang rohani di garis depan. Tokoh-tokoh Pemberi di Alkitab Antara lain : - Abraham (Kej 13-14) - Dorkas (Kis9:36-42) - Cornelius (Kis 10:1-31) Ciri-ciri Pemberi : 1. Suka memberi uang, barang-barang, waktu, tenaga, dan kasih dengan murah hati. 2. Suka memberi dengan diam-diam tanpa diketahui oleh orang lain. 3. Ingin terlibat dalam pelayanan yang ia sumbang. 4. Banyak berdoa bagi kebutuhan orang lain dan keselamatan bagi jiwa-jiwa. 5. Senang bila pemberiannya merupakan jawaban dari suatu doa yang dipanjatkan oleh seseorang. 6. Memberi hanya dengan tuntutan Roh Kudus. 7. Memberi dengan tujuan memberkati orang lain atau untuk memajukan suatu pelayanan. 8. Senang mengundang orang lain datang ke rumahnya dan memakai kesempatan itu untuk memberi. 9. Memiliki kemampuan untuk mengatur uang dengan bijaksana. 10. Cepat membantu dimana ada kebutuhan. 11. Mencari pe

7 KARUNIA MOTIVASI - Karunia Menasehati

Image
Karunia menasihati berfungsi sebagai Mulut (Kis 13:15). Allah memberikan keterampilan khusus dalam berbicara dan cenderung membangun iman, mendorong dan menghibur. Tokoh-tokoh Penasihat di Alkitab antara lain : - Barnabas = anak penghiburan (Kis 4:36 ; 11:22-26) - Silas (Kis 15:22-40; 16:25,29) - Titus (2 Kor 2:13; 7:6, 13-14) - Harun (Kel, Imamat, Bilangan) Ciri-ciri Penasihat : 1. Senang menasehati dan mendorong orang lain untuk hidup berkemenangan. 2. Ketika mengajar atau berbicara, menyukai respon dari pendengarnya. 3. Lebih suka menerapkan Firman Tuhan daripada menyelidikinya. 4. Lebih suka belajar sesuatu yang dapat digunakan secara praktis. 5. Dalam membimbing orang lain, senang memberikan langkah-langkah praktis. 6. Senang membangun hubungan dengan orang lain, bekerja dengan manusia daripada sistem yang abstrak. 7. Mendorong orang lain untuk mengembangkan pelayanannya. 8. Sering menemukan kebenaran Firman melalui pengalaman. 9. Senang mengkonseling orang. 10. Akan menghentikan